ISSOM Libur, Tim GT Radial Racetech Berbenah

Liputan6.com, Jakarta - Tim GT Radial Racetech bakal memanfaatkan libur kejuaraan balap Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2016. Setelah rampungkan seri 3 ISSOM dua pekan lalu, dua pembalap mereka, Leon Chandra dan Peter Fries pun siap memperbaiki beberapa kekurangan.

Mereka bakal memanfaatkan jeda ISSOM yang harus terhenti sementara karena adanya renovasi sirkuit Sentul guna persiapan MotoGP 2017. Seperti diketahui, Sirkuit Sentul bakal segera direnovasi mulai Juni untuk persiapan MotoGP 2017.

ISSOM seri 4 kemungkinan digelar pada 16-17 Juli. Sedangkan seri 5 bakal digelar pada 30-31 Juli nanti.

Tak seperti hasil di seri pertama dan kedua, Tim GT Radial Racetech menuai hasil yang belum memuaskan. Duet tim GT Radial Racetech ini hanya bisa finis ketujuh lewat Leon Chandra di kategori STC 3500 dengan tunggangan BMW E36-nya. Sementara Peter Fries pun terlempar cukup jauh dan hanya bisa masuk 12 besar.

Meski begitu, hasil ini sama sekali tak mengganggu semangat kedua pembalap yang tergabung di tim yang dipimpin manajer berpengalaman Alexander Gunawan ini. Sebaliknya, hasil itu justru memicu mereka untuk bisa meraih hasil terbaik di seri keempat mendatang.

Leonard Gozali selaku Corporate Group Brand Manager PT Gajah Tunggal Tbk yang mensponsori tim ini pun menyatakan rasa puasnya dengan raihan kedua pembalap.

"Harapan kami, prestasi Leon Chandra dan Peter Fries akan semakin membaik di seri keempat ISOM nanti," ujar Leonard yang juga pimpinan tim balap GT Radial di ISSOM.

Selain kedua pembalap GT Radial Racetech Team ini, beberapa pembalap yang disokong GT Radial seperti Fino Saksono atau Andre Dumais pun diharapkan bisa menorehkan hasil lebih baik lagi di ISSOM seri berikutnya.

Sumber:

Liputan6

Share this Post: